> >

Duh! Proyek Will Smith Terancam Mandek Imbas Tamparan ke Chris Rock di Panggung Oscar

Selebriti | 5 April 2022, 07:54 WIB
Sejumlah proyek Will Smith dilaporkan terhenti dan terancam usai aksinya menampar Chris Rock di atas panggung Oscar. (Sumber: AFP via Getty Images )

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aksi Will Smith menampar Chris Rock di panggung Oscar 2022 ternyata berbuntut panjang. Sejumlah proyek Will Smith dilaporkan terhenti dan terancam.

Dalam laporan Variety, raksasa streaming Netflix telah memperlambat pengembangan film aksi thriller yang akan dibintangi Will Smith, Fast and Loose.

Tim publikasi perdagangan film telah mengkonfirmasi bahwa pencarian sutradara baru untuk film tersebut dihentikan sementara.

Baca Juga: Buntut Aksi Tampar Chris Rock di Panggung Oscar, Will Smith Mundur dari Academy

“Masih belum pasti, apakah Netflix akan kembali mengembangkan Fast and Loose. Dan jika demikian, apakah Netflix akan mencari bintang baru untuk proyek tersebut,” demikian kata tim publikasi, mengutip The Guardian, Selasa (5/4/2022).

Tak hanya itu, The Hollywood Reporter mengatakan bahwa Apple+ menolak mengomentari drama Emancipation. Drama yang rencananya akan dirilis tahun ini dan dibintangi Will Smith.

The Hollywood Reporter juga melaporkan bahwa Sony telah menghentikan sementara film aksinya yang terkait dengan Will Smith, Bad Boys 4, yang berada di tahap “pengembangan aktif” sebelum perhelatan Oscar.

Seperti diberitakan sebelumnya, Will Smith menampar Chris Rock di panggung Oscar 2022, setelah Rock membuat lelucon tentang istrinya Jada Pinkett Smith.

Kala itu, Chris Rock mencoba membuat guyonan kepada Jada mengenai rambut botaknya yang disebut mirip G.I Jane.

Baca Juga: Will Smith Resign dari The Academy of Motion Picture, Siap Terima Konsekuensi Atas Kesalahannya!

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : The Guardian


TERBARU