> >

Alopecia, Penyakit yang Bikin Istri Will Smith Botak hingga Jadi Guyonan Chris Rock

Selebriti | 28 Maret 2022, 18:01 WIB
Alopecia, penyakit autoimun yang diderita istri Will Smith, Jada Pinkett Smith, dan dijadikan lelucon oleh Chris Rock. (Sumber: Instagram/@jadapinkettsmith)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Nama Will Smith kini tengah menjadi perbincangan publik usai menampar Chris Rock di atas panggung Oscar, Minggu (28/3/2022).

Aksi tamparan tersebut dilakukan Will Smith usai Chris Rock membuat lelucon terkait penampilan istri Will Smith, Jada Pinkett Smith yang kini botak.

Padahal, kebotakan yang dialami Pinkett karena penyakit autoimun bernama alopecia yang membuat rambutnya rontok parah. 

Baca Juga: Will Smith Menangis hingga Minta Maaf di Oscar 2022, Buntut Penamparan Chris Rock

Istri Will Smith ini mengungkapkan penyakit tersebut dalam sebuah postingan Instagram.

Dia mengatakan kepada pengikutnya bahwa dia menderita alopecia dan memperlihatkan seberapa parah kondisi rambutnya.

Jada Pinkett memutuskan untuk mengungkapkan hal tersebut ketimbang menyembunyikannya.

“Aku dan alopecia ini akan menjadi teman, titik,” tulisnya kala itu.

Alopecia

Alopecia areata atau yang disebut alopecia adalah penyakit autoimun yang menyebabkan rambut rontok.

Kerontokan rambut akibat alopecia ini berbeda-beda pada masing-masing penderita, ada yang rontok di sebagian kulit kepala dan ada yang lebih banyak.

Pada beberapa kasus, rambut yang rontok dapat tumbuh kembali.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Deni-Muliya

Sumber : WebMD


TERBARU