> >

Profil Putra Siregar, Pemilik PS Store yang Dilaporkan Istri Juragan 99, Pernah Jadi Sales Parfum

Selebriti | 23 Maret 2022, 08:45 WIB
Putra Siregar, pemilik PS Store yang sempat dipolisikan Juragan 99. (Sumber: Instagram/@putrasiregarr17)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Nama Putra Siregar mendadak menjadi perhatian usai istri Juragan 99, Shandy Purnamasari melaporkannya atas kasus dugaan penipuan dan kejahatan rahasia dagang.

Shandy melaporkan Putra Siregar ke Bareskrim Polri sejak Agustus 2021 lalu. Laporan yang teregistrasi dengan nomor LP/B/484/VIII/2021/SPKT/Bareskrim Polri ini menyebutkan bahwa Putra Siregar memiliki merek dagang sama mirip.

Diketahui, Shandy memiliki merek MS Glow, sementara Putra Siregar menggunakan merek untuk produk kecantikannya PS Glow.

Baca Juga: Urusan Rahasia Dagang, Ini Alasan Polisi Hentikan Laporan Istri Juragan 99 terhadap Putra Siregar

Namun, baru-baru ini polisi mengumumkan bahwa setelah dilakukan penyelidikan, pihaknya menghentikan penyidikan karena tidak cukup bukti.

Lantas, siapakah sosok Putra Siregar ini?

Profil Putra Siregar Juragan PS Store

Putra Siregar kerap menjadi perhatian publik akibat aksinya, seperti terlibat kasus hukum, memiliki gerai ponsel, kedekatan dengan jajaran selebritas Tanah Air, hingga pernah menghadiahi Atta Halilintar segepok uang.

Melansir Kompas.com, Rabu (23/3/2022), sosok Putra Siregar mulai mencuri perhatian publik karena menggunakan jasa artis papan atas untuk mempromosikan gerai ponselnya, yakni PS Store.

Beberapa nama artis dan YouTuber, seperti Atta Halilintar, Raffi Ahmad, hingga Baim Wong menjadi beberapa yang pernah meng-endorse tokonya.

Pria 27 tahun ini merintis kariernya sejak nol. Dia diketahui pernah menjadi sales parfum dan pengamen sebelum menjajal bisnis ponsel murah.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Kompas.com


TERBARU