Ribut Soal Wasiat Pemakaman Dorce Gamalama, Kerabat: Orangnya Juga Belum Meninggal Kok, Ngapain?
Selebriti | 31 Januari 2022, 13:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Kerabat dekat Dorce Gamalama, Hetty Sunjaya, menanggapi video Dorce Gamalama yang bicara soal ribut-ribut wasiat pemakamannya di media sosial.
Untuk diketahui, Dorce akhirnya buka suara setelah beberapa ustaz dan ulama kondang menanggapi pernyataannya ingin dimakamkan sebagai perempuan.
Dalam video tersebut, Dorce menegaskan bahwa prosesi pemakamannya akan diurus oleh pihak keluarga, mulai dari memandikan hingga menguburkan.
Baca Juga: Wasiatnya Soal Pemakaman Tuai Komentar Para Ustaz, Dorce Gamalama: Itu Urusan Keluarga Saya
“Kepada Kiai, Ustaz-ustaz yang telah menerangkan keadaan mati saya, siapa yang akan memandikan saya, siapa yang akan mengubur saya, biarkan keluarga saya nanti yang akan mengurusnya,” kata Dorce, dikutip Senin (31/1/2022).
Artis multitalenta ini memungkasi videonya dengan tidak memberikan komentar negatif terkait keinginannya.
“Harusnya Anda seorang Kiai memberikan suguhan dan imbauan kepada seseorang, siapa pun karena saya juga manusia memiliki tanggung jawab untuk hidup dan mati kelak,” pungkasnya.
Menanggapi video tersebut, Hetty Sunjaya mengatakan bahwa Dorce Gamalama memiliki hak untuk berkomentar, terutama dengan hal-hal yang berkaitan dengan dirinya sendiri.
Pun soal wasiat pemakaman, Hetty bilang bahwa Dorce berhak membiacarakan persoalan tersebut. Hetty sendiri mengaku pernah diajak untuk membicarakan wasiat tersebut.
“Cuma kan waktu itu dia pernah ngomong kaya begitu sama saya, tapi saya anggap ‘orang ini masih hidup kok, masih sehat, Allah masih kasih kesempatan untuik hidup,” kata Hetty, dikutip dari Tribunnews, Senin (31/1/2022).
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV/Tribunnews