> >

Minta Perwalian Tunggal Gala Sky, Doddy Sudrajat Tegaskan Tak Ada Hak Asuh Bersama dengan Faisal

Selebriti | 16 Desember 2021, 14:35 WIB
Ayah Bibi Andriansyah, Faisal dan ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat. (Sumber: Grid.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat, bersikukuh ingin mendapatkan perwalian tunggal atas Gala Sky Andriansyah.

Dia bahkan menegaskan tidak ada hak asuh bersama dengan keluarga mendiang suami Vanessa Angel, Febri Andriansyah alias Bibi.

“Keinginan sebenarnya perwalian semua sama Daddy (Doddy Sudrajat). Kita serahkan (putusan) sama Pengadilan Agama dan hakim,” kata Doddy Sudrajat, Rabu (15/12/2021), mengutip Wartakota.

Baca Juga: Sidang Perdana Hak Perwalian Gala Sky, Ayah Bibi Andriansyah: Saya Yakin Ditunjuk sebagai Wali

Doddy Sudrajat mengatakan bahwa pengadilan akan menilai salah satu pihak yang berhak mendapatkan hak wali atau hak asuh Gala Sky.

“Nggak ada hak asuh (perwalian bersama, nggak ada,” ujarnya menegaskan.

Kendati demikian, Doddy Sudrajat hanya bisa pasrah. Sebab, semua keputusan ada di tangan pengadilan dan dia hanya bisa mengikuti proses hukum yang berlaku.

“Itu harus ada keputusan dari Pengadilan. Daddy hanya ikut saja prosesnya gimana, ini kan masih lama, masih tanggal 29 sidang lagi.”

“Kalau keinginan ya perwalian semua sama Daddy, tapi kita serahkan ke pengadilan semua,” pungkas dia.

Baca Juga: Soal Nama Gala Sky di Buku Yasin 40 Hari Vanessa Angel, Doddy Sudrajat Bilang Begini

Ayah Bibi, Faisal mengungkapkan keyakinannya bahwa hak perwalian Gala Sky akan jatuh ke tangannya. Hal ini karena dia merasa keluarganyalah yang merawat Gala.

“Kalau saya, saya yakin ditunjuk sebagai wali. Insya Allah enggak ada kekhawatiran. Selama ini, kami dekat, kami yang merawat,” kata Faisal.

Seperti diberitakan sebelumnya, Faisal, mengunggat Doddy Sudrajat terkait hal perwalian cucu mereka.

Rabu (15/12/2021), kedua pihak ini telah bertemu dalam mediasi perkara penetapan hak perwalian Gala Sky.

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV/Wartakota


TERBARU