Penampilan Saipul Jamil di TV Tuai Protes, Kominfo Beri Pesan Ini ke KPI
Selebriti | 6 September 2021, 12:49 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Buntut banyaknya protes masyarakat kepada stasiun televisi yang mengundang pedangdut Saipul Jamil, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) ikut berkomentar.
Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo Usman Kansong mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Komisi Penyiaran Indonesia untuk dapat menanggapi secara serius masukan dari masyarakat.
“Kementerian Kominfo telah berkoordinasi dengan KPI agar KPI memperhatikan masukan masyarakat terkait tayangan tersebut,” ujar Usman, dikutip dari Kompas.com, Senin (6/9/2021).
Baca Juga: Petisi Boikot dari TV Tembus 384 Ribu Tanda Tangan, Saipul Jamil Yakin Kariernya Tak Terhambat
Usman menjelaskan bahwa pengawasan terkait siaran di televisi merupakan kewenangan dari KPI sehingga pihaknya hanya bisa memberikan masukan kepada KPI.
Agar KPI bisa mengawasi siaran televisi dengan baik, Usman memastikan pihaknya akan terus melakukan koordinasi.
“Kementerian Kominfo tentu saja senantiasa berkoordinasi dengan KPI supaya KPI terus meningkatkan kinerjanya,” tuturnya.
Dia juga mengatakan bahwa Kominfo telah menyampaikan masukan-masukannya secara umum, seperti memperhatikan respons masyarakat hingga meningkatkan kinerja KPI.
“Kami pikir KPI memahaminya,” katanya.
Baca Juga: Sempat Bela Saipul Jamil, Inul Daratista Akhirnya Minta Maaf
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV/Kompas.com