Indonesia Darurat Covid-19, Tompi: Kita Enggak Boleh Main-Main untuk Memutus Rantai Penularan
Selebriti | 24 Juni 2021, 21:32 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Musisi cum dokter, Tompi, ikut bicara soal situasi genting Covid-19 di Indonesia.
Meski angka kematian Covid-19 lebih rendah dibandingkan dengan angka kesembuhan, Tompi mewanti-wanti masyarakat untuk turut awas dengan peningkatan kasus positif Covid-19.
Pasalnya, jika angka penularan Covid-19 sangat tinggi, tenaga kesehatan akan kewalahan dan fasilitas kesehatan tidak mampu menampung semua orang yang positif.
“Jadi gini masalah covid ini kan sekarang semua dari yang terkena covid banyak yang sembuh iya, angka kematiannya dibandingkan dengan angka yang sakit jauh lebih banyak yang sakit, artinya banyak yang sembuh,” kata Tompi, dikutip dari IGTV @dr_tompi, Kamis (24/6/2021).
Baca Juga: Waspada Covid-19 Varian Baru, Kota & Kabupaten Sorong Siap Laksanakan WFH
“Cuma problemnya, kalau angka penularannya itu sangat tinggi dan menjadi yang terjangkit itu melebihi kapasitas kemampuan nakes maupun faskes kita menangani ini baru bahaya,” sambungnya.
Jika fasilitas kesehatan tidak mampu mengatasi jumlah orang yang terpapar virus corona, kata Tompi, maka angka kesembuhan bisa terancam karena banyak yang tidak bisa tertolong.
Tompi meminta masyarakat untuk turut bahu-membahu membantu pemerintah memutus rantai penularan Covid-19 di Indonesia.
“Itu kenapa ini jadi penting, kenapa kita enggak boleh main-main memutus rantai penularan,” tegas pelantun lagu Salahkah ini.
Baca Juga: Unggah Video IGD Wisma Atlet Penuh, Tompi: Tolong Pakai Masker
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV