> >

Han So Hee Tunjukkan Bakat Melukis Melalui Drama "Nevertheless"

Selebriti | 19 Juni 2021, 20:25 WIB
Han So Hee Tunjukkan Bakat Melukis di Drakor Nevertheless (Sumber: Soompi)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktris Korea Selatan Han So Hee menunjukkan sisi berbeda melalui drakor Nevertheless. Ia menunjukkan salah satu bakat tersembunyi yang tak pernah ia ungkap sebelumnya.

Dalam drama itu, Han So Hee berakting sebagai Yoo Na Bi, seorang mahasiswi seni. Rupanya, latar pendidikan Han So Hee dan Yoo Na Bi sama. Han So Hee dulu bersekolah di Ulsan Arts High School.

Oleh karenanya, selama syuting Nevertheless, Han So Hee tak memerlukan pengajaran tentang melukis. Ia bahkan melukis sendiri beberapa lukisan yang diperlukan untuk pengambilan gambar.

"Na Bi selalu membawa buku sketsa. Saat adegan di rumah Na Bi, kalian bisa melihat beberapa karya yang aku lukis sendiri zaman dulu," kata Han So Hee.

Baca Juga: Dikabarkan Gantikan Seo Ye Ji di Drakor Island, Ini Kata Pihak Agensi Han So Hee

"Karena drama ini berlatar belakang sekolah seni, jadi kami butuh banyak karya seni. Tidak seperti aktor lain, So Hee tidak perlu menjalani pelatihan karena dia sudah tahu apa yang akan dilakukan. Apa yang ada di kamar Na Bi semua itu dilukis sendiri oleh Han So Hee," tambah Kim Ga Ram, sang sutradara.

Nevertheless akan tayang sebanyak 10 episode di Netflix dan JTBC mulai 19 Juni 2021. Drama ini diadaptasi dari webtoon berjudul sama.

Drama ini berkisah tentang hubungan Yoo Na Bi yang tidak percaya pada cinta, tetapi tetap ingin berpacaran, dengan Park Jae Uhn (Song Kang). Sementara Park Jae Uhn bersumpah tak mau berpacaran tetapi hanya ingin mendekati perempuan.

Penulis : Dian Septina Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU