Rekor Baru! V BTS Jadi Artis Pertama di Dunia yang Dapat 1st iTunes Terbanyak dalam Sejarah
Musik | 2 April 2021, 08:00 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Tidak hanya boyband BTS yang hobi mencetak rekor, para anggotanya pun tidak mau kalah. Kali ini V BTS tercatat telah menorehkan sejarah dengan memuncaki chart iTunes terbanyak dalam sejarah dengan total 1st sebanyak dengan lagu Sweet Night.
Baca Juga: Ditawari Gaji Hingga Rp2,6 Miliar per Episode, V BTS Belum Berencana Terjun ke Dunia Akting
Kabar tersebut langsung dikonfirmasi oleh akun chart @PopCrave yang menyebutkan bahwa lagu yang dirilis lebih dari satu tahun yang lalu tersebut baru saja memuncaki chart iTunes Nepal. Dengan ini, V BTS sah menjadi artis pertama di dunia yang mendapat top chart iTunes sebanyak 118.
Mencetak sejarah, Sweet Night merupakan lagu soundtrack drama JTBC 'Itaewon Class' yang dirilis Jum'at (13/03/2020) tanpa adanya promosi. Ini merupakan pencapaian luar biasa untuk musisi Korea mengingat dua pasar musik terbesar, Tiongkok dan Korea tidak memiliki layanan iTunes.
Sementara itu, grupnya, BTS tengah comeback dengan single Film Out, lagu berbahasa Jepang yang menjadi soundtrack film Signal The Movie. Lagu ini juga akan masuk pada album BTS, The Best yang akan rilis mulai 16 Juni 2020.
Baca Juga: Cetak Sejarah Baru, BTS Musisi Korea Pertama yang Masuk Nominasi BRIT Awards
Penulis : Dian Nita Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV