> >

Hotman Paris Bantah Desiree Tarigan Tinggalkan Rumah dengan Harta Berharga: Dia Itu Diusir

Selebriti | 29 Maret 2021, 22:05 WIB
Hotman Paris Hutapea (Sumber: Instagram/@hotmanparisofficial)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hotma Sitompul sebelumnya merilis pernyataan melalui kuasa hukumnya bahwa Desiree Tarigan meninggalkan rumah dan membawa semua barang berharga.

Menanggapi pernyataan tersebut, Desiree Tarigan mengungkapkan dirinya diusir dari rumah, bukan berinisiatif meninggalkan rumah.

Kuasa hukum Desiree Tarigan, Hotman Paris menegaskan setelah pergi sekitar hampir 2 bulan kemudian, kliennya sudah mengirimkan surat bahwa dirinya ingin kembali ke rumah.

"Kemudian waktu kita ke sini tanggal 25 Maret, kami kirimkan surat (kepada Hotma Sitompul), sebagai kuasa hukum mengatakan istrinya (Desiree) mau memasuki rumah," ungkap Hotman Paris, mengutip Grid.ID di kawasan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan, Senin (29/3/2021).

Kendati demikian, Hotma Sitompul melalui pengacaranya Dion Pongkor, justru melarang Desiree Tarigan kembali ke rumah sebelum masalah mereka selesai. 

"Hari yang sama malamnya, pengacaranya, Pak Dion Pongkor, menjawab jangan dulu, kita selesaikan dulu, jadi dia memang betul. Mau datang, tapi jangan dulu datang, selesaikan dulu. Kalau benar istrinya mestinya datang dulu dong," sambungnya. 

Bahkan, Hotma Sitompul menugaskan beberapa satpam di rumahnya agar Desiree Tarigan tidak bisa masuk ke rumah.

"Kemudian tanggal 26, sebagaimana Anda tahu, ibu ini datang ke depan rumah. Dulu penjaga itu hanya 2 satpam, pada saat ibu datang ada berapa orang?" tanya Hotman Paris kepada Desiree Tarigan.

"Yang saya lihat sih berempat," jawab Desiree Tarigan.

Sehingga, hal ini memperkuat dugaan Desiree Tarigan diusir dari rumah, bukan berinisiatif meninggalkan rumah.

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU