> >

Dinda Hauw dan Rey Mbayang Saling Bongkar Kebiasaan Jelek Usai 3 Bulan Menikah

Selebriti | 21 Oktober 2020, 18:38 WIB
Dinda Hauw dan Rey Mbayang (Sumber: Instagram)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Meski tak melalui proses pacaran, Dinda Hauw dan Rey Mbayang sudah saling mengenal sejak OKtober 2019 silam.

Tepat pada 10 Juli 2020 lalu, Rey Mbayang akhirnya secara resmi meminang Dinda Hauw melalui proses ta'aruf.

Selama berumah tangga, keduanya mengaku bahwa terdapat banyak hal baru yang mereka ketahui. Baik hal positif maupun yang negatif.

Dinda Hauw pun mengungkapkan salah satu kebiasaan buruk Rey Mbayang.

"Rey itu suka kentut sembarangan," ungkap Dinda Hauw seraya tertawa seperti mengutip Warta Kota, saat ditemui di Jakarta, Rabu (21/10/2020).

Mendengar itu, Rey Mbayang seakan tak terima. Lantas ia pun ikut membocorkan kebiasaan unik sang istri.

"Kalau dia (Dinda Hauw) abis mandi, handuk masih di kepala langsung pakai mukena, jadi mukenanya gede. Ibu pejabat kalah," ungkap Rey Mbayang.

Dinda Hauw pun melakukan pembelaan. Ia mengatakan bahwa hal itu dilakukannya bukan karena kelupaan. Hanya saja ia melakukannya dengan sengaja.

"Kan masih basah, daripada masuk angin mending dipakai. Mau dikeringin nanggung," jelasnya.

Dinda Hauw dan Rey Mbayang tak menampik, kebiasaan yang baru mereka ketahui bukan menjadi hal yang besar dan diributkan.

Penulis : Ade-Indra-Kusuma

Sumber : Kompas TV


TERBARU