> >

BTS jadi Kpop Pertama Berada di Nomor 1 Billboard Hot 100 dengan Lagu Dynamite

Musik | 1 September 2020, 08:00 WIB
Boyband asal Korea Selatan BTS merilis singel baru berjudul Dynamite (Sumber: Big Hit Entertainment)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Grup asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS) mencetak sejarah baru di peringkat Billboard Hot 100. BTS menjadi Kpop pertama yang berhasil menduduki posisi nomor 1 Billboard Hot 100 dengan lagu Dynamite.

BTS merajai Billboard Hot 100 dan mengalahkan Cardi B, Drake, The Weeknd, hingga Harry Styles. Pihak agensi, BigHit Entertainment mencuitkan keberhasilan BTS dalam akun Twitter resminya.

"First Korean Pop Artist in history to debut #1 on Billboard Hot100," tweet BigHit, Selasa (1/9/2020).

Catatan terbaik BTS sebelumnya adalah duduk di posisi 4 Billboard Hot 100 dengan lagu “ON” pada Maret lalu.

BTS, yang terdiri dari RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook, juga menjadi artis Korea Selatan pertama yang berhasil menempati puncak Billboard Hot 100.

Peringkat Billboard 100 disusun berdasarkan hasil streaming, pemutaran radio, dan penjualan lagu baik fisik maupun digital.

Pada minggu pertama (hingga 27 Agustus) perilisannya, Lagu Dynamite mencatat 33,9 juta streaming dan terjual 300.000 kopi di AS, menurut data Nielsen Music/MRC Data.

Penulis : Dian-Septina

Sumber : Kompas TV


TERBARU