Pemprov Sumsel Buka 2.500 Lowongan Kerja di Berbagai Sektor, Libatkan 34 Perusahaan
Loker | 18 September 2024, 21:15 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) mengadakan bursa kerja pada tanggal 18-19 September 2024 dengan menyediakan 2.500 lowongan pekerjaan di berbagai sektor di wilayah tersebut.
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi mengungkapkan, bursa kerja ini melibatkan 34 perusahaan.
Termasuk Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), serta perusahaan swasta lainnya.
Menurut Elen, kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menciptakan peluang kerja bagi masyarakat.
Tetapi juga membuka peluang kolaborasi antara berbagai pihak, seperti lembaga masyarakat, pemerintah, perusahaan swasta, dan UMKM.
Kolaborasi ini diharapkan dapat memperkuat ekonomi daerah, baik untuk saat ini maupun masa depan.
“Semoga apa yang dilakukan pada hari ini dapat mempertemukan secara langsung antara pencari kerja dengan pengguna tenaga kerja yang saling menguntungkan, di mana pengguna tenaga kerja memperoleh tenaga kerja sesuai dengan kebutuhan dan pencari kerja mendapat pekerjaan sesuai dengan bakat," kata Elen dikutip dari Antara, Rabu.
Baca Juga: Bank BCA Masih Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1-S2, Ini Link Pendaftarannya
Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Afriansyah Noor juga mengapresiasi kegiatan tersebut, menyebutnya sebagai langkah inovatif yang dapat menginspirasi daerah lain.
Menurutnya, bursa kerja ini sangat membantu dalam mempertemukan pasar kerja di Sumatera Selatan.
Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV