> >

PT Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja, Begini Cara Daftarnya

Loker | 27 Agustus 2024, 21:07 WIB
PT Adaro Minerals Indonesia Tbk, anak perusahaan dari PT Adaro Energy Indonesia Tbk membuka sejumlah lowongan pekerjaan untuk lulusan D3 dan S1 dari berbagai jurusan.  (Sumber: PT Adaro)

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Adaro Minerals Indonesia Tbk, anak perusahaan dari PT Adaro Energy Indonesia Tbk, yang bergerak di bidang pertambangan dan perdagangan batu bara metalurgi membuka sejumlah lowongan pekerjaan untuk lulusan D3 dan S1 dari berbagai jurusan. 

Posisi yang tersedia meliputi IT Telecommunication Officer, Port Section Head, dan Recruitment Officer. 

Lowongan ini diperuntukkan bagi calon pelamar yang memiliki pengalaman di bidang masing-masing, dengan penempatan di Jakarta dan Kalimantan Utara.

1. IT Telecommunication Officer

Deskripsi Pekerjaan: Merancang, menerapkan, dan memelihara jaringan telekomunikasi radio di lokasi serta menyelesaikan masalah yang terkait dengan sistem tersebut.

  • Persyaratan: Minimal D3 Ilmu Komputer/Sistem Informasi/Teknik Komputer/Teknik Telekomunikasi dengan pengalaman 5 tahun (untuk D3) atau 3 tahun (untuk S1).
  • Pengalaman dalam pengembangan sistem radio dan sertifikasi teknologi relevan (Motorola, Hytera) menjadi nilai tambah.
  • Penempatan: Bulungan, Kalimantan Utara.

Baca Juga: Permukiman Padat Penduduk Terbakar, 5 Rumah Hangus dan 2 Orang Terluka

2. Recruitment Officer

Deskripsi Pekerjaan:

Melaksanakan proses rekrutmen, memastikan kualitas hasil seleksi sesuai dengan kebutuhan perusahaan, serta mengelola administrasi rekrutmen.

Persyaratan

  • S1 Psikologi atau Teknik Industri dengan minimal 4 tahun pengalaman dalam perekrutan. Pengalaman dalam rekrutmen massal menjadi keuntungan.
  • Penempatan: Jakarta dan Kalimantan Utara.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU