Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, KAI Kembalikan 315 Barang Penumpang Senilai Rp1,1 M
Ekonomi dan bisnis | 21 April 2024, 12:46 WIBSEMARANG, KOMPAS.TV - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengungkap selama masa angkutan Lebaran periode 31 Maret s.d 16 April 2024, pihaknya telah mengembalikan barang penumpang sebanyak 315 item barang dengan estimasi nilai barang mencapai Rp1,1 miliar.
Temuan dengan nilai terbesar adalah tas berwarna coklat dengan merk Louis Vuitton milik seorang penumpang yang tertinggal di Ruang Tunggu VIP Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng pada 7 April lalu.
Tas itu berisi 5 buah emas batangan 100 gr, 17 lembar mata uang asing, charger, kunci, 2 buah buku tabungan, dompet berisi kartu, 5 buah voucher, 2 lembar STNK, dan bukti diri (KTP, SIM) dengan taksiran barang senilai Rp510 juta rupiah.
Adalah Achmad Hidayatul Ikhsan, petugas keamanan stasiun yang menemukan tas tersebut.
Sebagai bentuk penghargaan, Komisaris Utama KAI Said Aqil Siroj memberikan apresiasi kepada Achmad.
Baca Juga: DJKA Sebut 12.733 Unit Sepeda Motor Diangkut Kereta Api dalam Program Motis 2024
Kegiatan pemberian apresiasi tersebut dilaksanakan secara simbolis di Ruang Tunggu VIP Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng pada Jumat (19/4/2024).
"Perilaku terpuji Ahmad Hidayatul Ikhsan merupakan bukti bahwa Insan KAI memiliki moral, kejujuran, dan amanah yang dapat menjadi contoh bagi seluruh petugas lainnya yang ada di jajaran frontliner KAI," kata Said Aqil dikutip dari keterangan resmi KAI, Sabtu (20/4/2024).
Said Aqil mengatakan, sikap amanah tersebut harus menjadi inspirasi dalam bekerja, meski pengalaman serupa bukan yang pertama di KAI.
HaI ini membuktikan bahwa dalam bekerja, insan KAI bekerja dengan hati, buah dari bekerja atau memimpin korporasi berbasis intuisi.
Penulis : Dina Karina Editor : Deni-Muliya
Sumber :