> >

Layanan m-BCA via SIM Card Dihentikan, Simak Gantinya ke Aplikasi Mobile Banking

Perbankan | 12 Februari 2024, 12:59 WIB
Ilustrasi user ID BCA di myBCA. (Sumber: BCA)

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) telah menghentikan layanan m-BCA melalui SIM card (non-aplikasi), sebuah layanan yang sebelumnya dapat diakses melalui SMS, per tanggal 6 Februari 2024. Keputusan ini diambil sebagai bagian dari upaya BCA untuk meningkatkan pengalaman dan kenyamanan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan.

Untuk terus memenuhi kebutuhan transaksi perbankan, BCA mengarahkan nasabahnya untuk menggunakan layanan m-BCA melalui aplikasi BCA mobile dan myBCA.

Baca Juga: Syarat Dokumen KPR Subsidi di BRI, Bisa Lewat Kantor Cabang atau Aplikasi BRISPOT

"Nasabah dapat tetap menggunakan layanan m-BCA dari aplikasi BCA mobile dan myBCA untuk memenuhi kebutuhan transaksi perbankan Anda," tulis keterangan BCA dalam situs dikutip Senin (12/2/2024).

 

Keunggulan Aplikasi myBCA

Aplikasi myBCA dirancang untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih intuitif dan menyeluruh, menawarkan berbagai fitur yang dapat memudahkan nasabah dalam melakukan berbagai transaksi, seperti:

Baca Juga: Cara Aktivasi Kartu Kredit di BRImo, Bisa untuk Transaksi Gunakan QRIS

  • Cek Saldo dan Informasi Rekening: Nasabah dapat dengan mudah memeriksa saldo dan melihat informasi detail rekening.
  • Transfer Dana: Memungkinkan transfer dana antar rekening BCA atau ke rekening bank lain dengan cepat dan aman.
  • Pembayaran dan Isi Ulang: Menawarkan kemudahan dalam membayar tagihan PLN, kartu kredit, handphone, isi pulsa, dan kebutuhan lainnya.
  • Fitur Baru myBCA: Termasuk cek aktivitas rekening dengan e-Statement untuk transaksi sejak tahun 2016, akses dan transaksi multi rekening BCA dari satu aplikasi, serta fasilitas Paylater BCA untuk kebutuhan mendesak.

Baca Juga: BCA Rilis Layanan Virtual Assistant Chat Banking, Bisa Cek Lokasi ATM Hingga Ajukan Kartu Kredit

Dengan berbagai fitur yang ditawarkan oleh aplikasi myBCA, nasabah diharapkan dapat menikmati kemudahan dan kenyamanan transaksi perbankan yang lebih besar.

Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU