> >

Jadwal Imsak dan Subuh Kota Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Yogyakarta, Sabtu 8 April 2023

Jadwal | 8 April 2023, 01:05 WIB
Berikut jadwal imsak dan subuh untuk Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Yogyakarta, Sabtu (8/4/2023) hari ini. (Sumber: Pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut jadwal imsak dan subuh untuk wilayah Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan Yogyakarta pada Sabtu (8/4/2023).

Sabtu hari ini, bulan Ramadan 1444 Hijriah telah memasuki hari ke-17 atau sudah berlangsung selama dua pekan lebih.

Hari ke-17 Ramadan diperingati sebagai malam Nuzulul Qur'an dan merupakan malam yang istimewa untuk beribadah.

Setelah beribadah malam dengan membaca Al-Qur'an, iktikaf hingga salat malam, umat muslim akan kembali berpuasa keesokan harinya.

Untuk itu, sangat penting mengetahui waktu imsak yang menandai umat Islam berhenti makan, minum untuk siap-siap berpuasa.

Adapun waktu imsak yakni 10 menit sebelum masuk salat Subuh.

Jadwal imsak dan berbuka puasa di tiap daerah berbeda-beda, tergantung kapan matahari terbit dan terbenam di wilayah masing-masing. 

Dalam hal ini, Kementerian Agama (Kemenag) telah merilis jadwal imsak Ramadan 1444 H untuk berbagai kota di Indonesia melalui laman Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam.

Kompas TV pun telah merangkum jadwal imsak dan salat subuh untuk kota Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Yogyakarta pada Sabtu (8/4/2023).

Baca Juga: Gerhana Matahari Hibrida Terjadi pada 29 Ramadan 1444 H/2023 M, Ini Lokasi Terbaik untuk Melihatnya

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU