Jelang Ramadan 2022, Ini Bacaan Doa Supaya Dipertemukan Kembali dengan Bulan Puasa
Amalan | 18 Maret 2022, 16:27 WIBMenurut buku Kumpulan Doa & Dzikir Ramadhan Oleh Ammi Nur Baits, S.T., B.A, tidak ada riwayat doa khusus dari Nabi Muhammad maupun sahabat saat menyambut bulan Ramadan.
Baca Juga: Ini Syarat Agar Kegiatan di Ramadan hingga Lebaran Bisa Lebih Dilonggarkan Pemerintah
Namun, para sahabat dan para ulama setelahnya menyambut bulan Ramadan dengan suka cita yang diungkapkan dalam bentuk doa.
Berikut doa menyambut Ramadan 2022 yang baik untuk diamalkan.
Doa satu hari sebelum Ramadan
Allahumma Sallimnii ilaa romadhoona wa sallim lii romadhoona wa tasallamhu minni mutaqobbalan.
Artinya: “Ya Allah, antarkanlah aku hingga sampai Ramadan, dan antarkanlah Ramadan kepadaku, dan terimalah amal-amalku di bulan Ramadan.”
Doa sambut Ramadan
Doa ini dibaca setelah melihat hilal bulan Ramadan sebagaimana dikutip dari Imam Nawawi.
Allahumma ahillaahu 'alaina bilamni wal iimaani, wasalaamati wal islaami wattaufiiqi limaa nuhibbu wa tardhii robbana wa robbukallahu.
Artinya: “Allahu akbar, ya Allah jadikanlah hilal itu bagi kami dengan membawa keamanan dan keimanan, keselamatan dan Islam, dan membawa taufiq yang membimbing kami menuju apa yang Engkau cintai dan Engkau ridhai. Tuhan kami dan Tuhan kamu (wahai bulan), adalah Allah.” (HR. Ahmad)
Doa bulan Rajab dan Syaban
Doa ini biasa dibaca umat muslim saat bulan Rajab dan Syaban dan ingin dipertemukan dengan Ramadhan.
Allahumma baariklanaa fii rajaba wasya'baana waballighna ramadhoona
Ya Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadan.
Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV