Resep Kue Ruwok, Cake Cantik untuk Hantaran saat Lebaran
Takjil | 7 Mei 2021, 20:05 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Selain kue kering, cake biasanya juga menjadi bagian dari hidangan di Hari Raya Idul Fitri. Buat pemula cocok nih bikin kue Lebaran tanpa pakai oven. Kue Ruwok bisa menjadi pilihan untuk dibuat loh.
Kue tart susu khas ini berasal dari Sumatera Barat. Ruwok berarti berbusa, yaitu mengocok putih telur hingga tinggi berbusa sebagai lapisan atas kue.
Baca Juga: Jadi Kue Favorit saat Lebaran, Berikut Resep Nastar Lembut dan Anti Retak
1. Kue Ruwok
Bahan
- 7 butir kuning telur
- 100 gram gula pasir
- 4 sendok makan tepung terigu
- 300 ml susu cair
- 1/4 sendok teh garam
- 3 butir putih telur
- 75 gram gula pasir
- 30 gram kismis
Cara membuat
- Untuk bahan I, kocok kuning telur dan gula sampai kental. Masukkan tepung terigu, susu, dan garam sambil diaduk perlahan.
- Tuang adonan ke dalam pinggan tahan panas kotak 17x17x5 cm yang dioles tipis margarin. Letakkan di atas loyang diberi sedikit air.
Baca Juga: Mulai Hidup Baru di Belanda, Gracia Indri Minta Bantuan Netizen untuk Dikirimi Resep Masakan
- Panggang menggunakan oven dengan api bawah 180 derajat Celsius 40 menit sampai matang.
- Untuk bahan II, kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sambil dikocok hingga mengembang.
- Tuang adonan bahan II ke atas bahan I yang sudah dipanggang. Taburkan kismis. Panggang kembali menggunakan oven selama 15 menit sampai kecokelatan.
Selamat mencoba!
Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV