Jangan Sembarangan, Ini 4 Jenis Makanan yang Sebaiknya Dihindari Saat Sahur
Kesehatan | 14 April 2021, 23:33 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Asupan makan yang cukup saat berbuka puasa dan sahur harus diperhatikan demi kelancaran berpuasa Ramadan.
Terlebih, di tengah pandemi Covid-19, asupan nutrisi bagi tubuh harus dicukupi untuk menunjang imunitas tubuh.
Makanan yang dikonsumsi saat sahur memiliki peran yang penting dalam memasok energi selama berpuasa.
Artinya, menjadi penting untuk menjaga jenis makanan agar tak menjadi kendala aktivitas selama puasa.
Baca Juga: Manfaat Kurma untuk Menu Berbuka dan Sahur Bagi Kesehatan
Berikut beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari saat sahur, dilansir dari Kompas.com, Rabu (14/4/2021).
1. Makanan yang terlalu berlemak
Meski dibutukan oleh tubuh, konsumsi lemak yang berlebihan justru sebaiknya dihindari.
Makanan berlemak memang terlihat menggiurkan, tapi penting untuk diperhatikan kadar lemaknya.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menganjurkan untuk membatasi makanan yang terlalu berlemak saat berpuasa.
Makanan yang memiliki lemak tinggi, seperti daging berlemak, makanan yang dibuat dengan puff pastry, dan kue dengan tambahan margarin atau mentega.
Baca Juga: Catat, Berikut Ini Makanan yang Baik untuk Disantap Saat Sahur
2. Makanan yang terlalu banyak karbohidrat
Karbohidrat merupakan sumber energi bagi tubuh.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV