> >

Pasar Saham Terkoreksi, Kini Emiten Mengincar Buyback

Kompas bisnis | 17 Maret 2020, 11:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Belum ada kabar menggembirakan dari pasar saham pada awal pekan ini. 

Indeks harga saham gabungan masih tertekan, dan kemarin ditutup terkoreksi 217 poin.
 
Tren pelemahan pasar saham dimanfaat-kan sejumlah emiten untuk melakukan pembelian saham kembali atau buy back. 

Meski demikian, Analis Panin Sekuritas, William Hartanto, saat ini belum tepat untuk buy back, karena sentimen negatif terkait virus corona terlalu kencang.

Ditambah lagi, pasar khawatir dengan dampak ekonomi akibat corona. 

Investor diminta tak terpancing dengan buy back yang memiliki efek jangka pendek menambah likuiditas.  

Baca Juga: "Buyback" Saham BUMN untuk Selamatkan IHSG

 

Penulis : Fransiska-Wijayanti

Sumber : Kompas TV


TERBARU