Fakta-Fakta MinyaKita Langka, Ternyata Ditimbun di Gudang Terbesar di Cilincing Jumlahnya 500 Ton
Ekonomi dan bisnis | 8 Februari 2023, 07:19 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan dan Satgas Pangan menemukan 500 ton minyak goreng siap distribusi atau MinyaKita yang tersimpan di Gudang terbesar di Cilincing, Jakarta Utara milik PT Bina Karya Prima. Bagaimana hal tersebut bisa terjadi?
Berikut fakta-fakta MinyaKita tersimpan di gudang Cilincing bikin jadi langka:
Hasil produksi Desember 2022
Mendag Zulkifli mengatakan minyak goreng tersebut merupakan hasil produksi pada Desember 2022.
"Katanya prouksi bulan Desember. Tapi tentu nanti ada satgas yang sudah menangani ini, yang paling penting persoalannya nanti diurus sama satgas, tapi barang ini agar bisa memenuhi pasar dulu di Jawa. Saya kira tiga hari bisa kelar," ujar Mendag, Selasa (7/2/2023).
Tertahan akibat DMO
Adapun, minyak tersebut belum dikirim oleh perusahaan BKP ini dengan dasar mereka katanya belum dapat domestic market obligation (DMO).
DMO adalah kebijakan pemerintah kepada produsen dan distributor untuk pemenuhan kebutuhan domestik sebagai bahan baku minyak goreng berupa minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) dalam jumlah tertentu untuk kebutuhan dalam negeri.
Eksportir akan memperoleh hak ekspor CPO dan tiga produk turunannya tersebut setelah memenuhi kewajiban memasok kebutuhan pasar domestic atau DMO.
Saat ini, rasio DMO-CPO dan tiga produk turunan yang diterapkan pemerintah sebesar 1:6. Artinya, eksportir berhak mengekspor sebanyak enam kali lipat dari jumlah realisasi pemenuhan DMO.
Namun, kebijakan tersebut menjadi masalah bagi PT BKP, pemilik gudang di Cilincing, Jakarta Utara itu.
VP Corporate and Legal PT BKP Tukiyo menjelaskan, masalah pertama adalah pemerintah menugaskan mereka untuk melakukan DMO ke dalam negeri pada Januari lebih banyak dari kuota awal penugasan sebenarnya.
"Pada bulan Januari itu kami sudah melaksanakan 38.000 ton dari penugasan yang sebenarnya hanya 1.500 (ton). Jadi tidak ada pelanggaran apapun terkait kewajiban kepada pemerintah, kami sudah penuhi," ungkap Tukiyo, Selasa, dilansir dari Antara.
Penulis : Fransisca Natalia Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV