> >

Lebak jadi Sentra Produksi Ikan Patin Nasional, Dinilai bisa Atasi Pengangguran

Ekonomi dan bisnis | 8 September 2022, 12:56 WIB
Pekerja wanita tengah melakukan pengolahan makanan ringan kulit ikan patin milik UMKM lokal Lampung. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

LEBAK, KOMPAS.TV – Kabupaten Lebak, Banten ditunjuk sebagai sentra produksi ikan patin nasional tahun 2021 guna mendukung swasembada pangan, khususnya ikan air tawar.

Potensi pengembangan budi daya ikan patin di Kabupaten Lebak cukup terbuka, didukung besarnya lahan dan sumber air yang melimpah.

Kepala Bidang Pelayanan Usaha Perikanan (PUP) Dinas Perikanan Kabupaten Lebak Bernardi mengatakan, budi daya ikan di Kabupaten Lebak cukup strategis, karena lokasinya tidak terlalu jauh dari ibu kota.

Terlebih, dengan beroperasinya Jalan Tol Panimbang - Serang, membuat pemasaran ikan patin di Lebak lebih mudah dipasok ke berbagai daerah dan mancanegara.

"Kami mengapresiasi produksi ikan patin itu sudah ekspor ke Arab Saudi," katanya di Lebak, Kamis (8/9/2022), dikutip dari Antara.

Adapun, produksi ikan patin bisa dipanen antara lima sampai enam bulan dari penebaran benih dengan ukuran 3 milimeter.

Baca Juga: Ragu Konsumsi Ikan Patin karena Berlemak, Ketahui Fakta Kandungan Gizi dan Manfaatnya

Ia menuturkan, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) juga menerbitkan kampung budi daya ikan patin di Kabupaten Lebak, seperti di Cisilad Kecamatan Cileles mampu menggerakkan roda perekonomian masyarakat dan daerah.

Produktivitas ikan patin di kampung budi daya Cisilad berskala besar dengan integrasi aktivitas hulu ke hilir.

"Saya meyakini penunjukan Lebak sentra produksi ikan patin dapat meningkatkan ekonomi masyarakat, sekaligus dapat mengatasi pengangguran dan kemiskinan," kata Bernardi.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Iman-Firdaus

Sumber : antara


TERBARU