Pertamina Naikkan Harga BBM 2 Hari Setelah Shell, Murah Mana? Ini Daftarnya
Ekonomi dan bisnis | 11 Juli 2022, 05:38 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV- Pertamina baru saja menaikkan harga sejumlah BBM nonsubsidi pada Minggu (10/7/2022) kemarin. Harga BBM yang dinaikkan yaitu jenis Pertamax Turbo yang sebelumnya sebesar Rp14.500 per liter kini menjadi Rp16.200 per liter.
Kemudian untuk Pertamina Dex yang sebelumnya Rp13.700 per liter, naik menjadi Rp16.500 per liter. Lalu harga Dexlite naik sebesar Rp15.000 per liter dari harga sebelumnya yakni Rp12.950 per liter.
"Harga bahan bakar Pertamina telah dirancang sebagai wujud apresiasi untuk Anda dalam memberikan pelayanan prima di SPBU kami. Harga bahan bakar berlaku mulai 10 Juli 2022," kata Pertamina dikutip dari laman MyPertamina, Senin (11/7/2022).
Dengan dinaikkannya harga harga tiga jenis BBM itu, maka harga BBM Pertamina yang baru mulai 10 Juli 2022 untuk wilayah Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara adalah:
Pertalite Rp7.500
Pertamax Rp12.500
Pertamax Turbo 16.200
Pertamina Dex Rp13.700
Dexlite Rp15.000
Baca Juga: Simak, Ini Daftar Kendaraan yang Boleh Beli Pertalite dan Solar Bersubsidi, Daftar di MyPertamina
Langkah Pertamina itu mengikuti Shell yang sudah lebih dulu menaikkan harga BBM, seiring kenaikan harga minyak dunia. Namun, harga yang ditetapkan Pertamina masih lebih murah dibanding Shell.
Sebelumnya pada Jumat (8/7/2022), harga BBM yang dijual Shell Indonesia kembali naik. BBM jenis Shell Super kini dijual Rp 18.990 per liter, dari harga sebelumnya Rp18.500 per liter.
Namun kenaikan harga itu hanya berlaku di Jakarta, Banten, dan Jawa Barat. Sedangkan untuk wilayah Jawa Timur dan Sumatera Utara, tidak ada kenaikan.
Shell Super adalah BBM berikan RON 92, sama seperti Pertamax. Jika harga Shell Super terus naik, harga Pertamax yang juga RON 92 masih Rp12.500.
Penulis : Dina Karina Editor : Iman-Firdaus
Sumber :