> >

Garuda Online Travel Fair Digelar, Jakarta-Denpasar PP Cuma Rp1,3 Juta

Ekonomi dan bisnis | 31 Maret 2022, 23:33 WIB
Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) 2022 digelar mulai 4-10 April 2022. (Sumber: Garuda Indonesia )

JAKARTA, KOMPAS.TV- Pada tahun ini Garuda Indonesia kembali menggelar Garuda Online Travel Fair (GOTF) 2022.

Waktu penyelenggaraannya dijadwalkan berlangsung mulai 4-10 April 2022.

Dalam pelaksanaan GOTF 2022 ini, Garuda Indonesia bersinergi dengan BNI sebagai bank partner.

Tak terkecuali, juga bersama dengan booking platform Traveloka, tiket.com dan Pegipegi sebagai mitra Online Travel Agent (OTA).

Pada gelaran GOTF 2022 kali ini, para pengguna jasa Garuda Indonesia dapat mengakses berbagai penawaran menarik serta added value lainnya melalui kanal resmi Garuda Indonesia.

Yaitu pada www.garuda-indonesia.com dan aplikasi Fly Garuda, serta website mitra Online Travel Agent www.traveloka.com, www.tiket.com  dan www.pegipegi.com.

Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan bahwa ajang tersebut menjadi momen yang tepat di tengah upaya transformasi dan restrukturisasi yang dilakukan Garuda.

Baca Juga: Boeing 737-800 China Eastern Airlines Kecelakaan, Garuda Indonesia Koordinasi Jaga Keamanan Pesawat

"Dengan mulai dibukanya Bali dan daerah tujuan wisata lainnya bagi turis asing harus segera diantisipasi oleh Garuda Indonesia dengan bersinergi dan kolaborasi berbagai pihak di industri wisata, penerbangan, dan travel agar maskapai nasional ini semakin sehat," kata Erick dalam keterangan tertulisnya, Kamis (31/3/2022).

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan, lewat kolaborasi dengan pihak-pihak di atas, Garuda Indonesia menawarkan aksesibilitas kanal penjualan GOTF untuk berbagai pilihan rencana perjalanan wisata.

Penulis : Dina Karina Editor : Deni-Muliya

Sumber :


TERBARU