> >

Perusahaan Enggan Buka Lowongan, Disnaker Depok Serap Pencari Kerja Lewat Aplikasi

Ekonomi dan bisnis | 13 Oktober 2021, 11:50 WIB
Ilustrasi pencaker yang telah mendaftarkan diri melalui Aplikasi Bursa Kerja Online (BKOL) mencapai 3.464 orang. (Sumber: Shutterstock via Kompas.com)

DEPOK, KOMPAS.TV – Aplikasi Bursa Kerja Online (BKOL) dari Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Depok Jawa Barat mencatat sebanyak 3.464 orang pencari kerja (Pencaker) sudah mendaftarkan diri untuk bisa mendapatkan pekerjaan sesuai dengan bidangnya.

Kepala Disnaker Kota Depok, Mohamad Thamrin menyampaikan, berdasarkan data yang dihimpun hingga September 2021, pencaker yang telah mendaftarkan diri melalui aplikasi BKOL mencapai 3.464 orang.

“Aplikasi berbasis android ini menyajikan pengumuman rekrutment perusahaan yang bisa dilihat langsung oleh pencaker. Tercatat, saat ini ada 47 perusahaan yang tergabung dan aktif di dalam BKOL, angka tersebut akan terus bertambah,” terangnya di Depok, Rabu (13/10/2021).

Menurut Thamrin, untuk tingkat penyerapan tenaga kerja di Kota Depok mencapai 1.111 orang.

Mereka mendaftarkan surat lamarannya melalui aplikasi BKOL dan perusahaan yang melakukan rekruitmen sendiri.

Di dalam BKOL ini para pencaker juga bisa mendapatkan informasi mengenai berbagai pelatihan kerja. Hal itu dimaksudkan agar mereka dapat mengasah kemampuan yang dimiliki, baik sebagai pekerja maupun wirausaha.

Baca Juga: Aplikasi 'Pencaker' Akan Rampung Pekan Depan, Pencari Kerja Tanpa Skill Khusus Bisa Daftar

"Semoga pelatihan kerja ini dapat mengurangi angka pengangguran di Kota Depok, baik dengan bekerja di suatu perusahaan atau membuka lapangan pekerjaan sendiri," harapnya.

Sementara itu, Kepala Seksi (Kasi) Penempatan Tenaga Kerja Disnaker Kota Depok, Meidi Hendianto Gunawan mengatakan, pada masa pandemi seperti sekarang, banyak perusahaan yang enggan membuka lowongan pekerjaan.

Untuk mengoptimalkan penyerapan tenaga kerja, Disnaker terus melakukan sosialisasi kepada perusahaan untuk mendaftarkan atau membuka lowongan kerja di perusahaannya melalui aplikasi BKOL.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara


TERBARU