Nestle Indonesia Buka Suara soal Susu Beruang yang Diburu Masyarakat
Ekonomi dan bisnis | 4 Juli 2021, 17:31 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Saat ini tengah terjadi fenomena berburu produk susu Bear Brand, yang lebih dikenal sebagai susu beruang, oleh masyarakat di sejumlah toko hingga marketplace.
Menanggapi hal tersebut, Nestle Indonesia akhirnya buka suara setelah permintaan produk mereka semakin melonjak dan harganya di pasaran melambung.
Direktur Corporate Affairs Nestle Indonesia, Debora R Tjandrakusuma mengatakan bahwa pihaknya terus berupaya semaksimal mungkin untuk memenuhi permintaan konsumen, terutama selama pandemi Covid-19 ini.
"Kami melakukan yang terbaik yang kami bisa, guna memenuhi permintaan para konsumen akan produk-produk kami, dengan mengotimalkan kapasitas produksi dan rantai pasokan, terutama untuk produk susu Bear Brand," tutur Debora, dikutip dari Kompas.com, Minggu (4/7/2021).
Baca Juga: Penjelasan Ahli Gizi soal Susu Beruang untuk Tangkal Covid-19, Tidak Harus Bear Brand
Berdasarkan pemantauan di sejumlah e-commerce, saat ini harga satu kaleng susu Bear Brand berkisar di antara Rp15.000 hingga Rp17.000.
Sementara harga normalnya yakni di bawah Rp 10.000.
Menurut Debora, Nestle Indonesia tidak melakukan peningkatan harga atas produk-produk mereka, termasuk susu beruang, Bear Brand.
Debora juga menjelaskan bahwa harga jual akhir dari tiap produk yang mereka keluarkan tidak dapat dikontrol atau ditentukan oleh pihaknya.
"Sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, khususnya peraturan persaingan usaha, kami tidak dapat menentukan harga jual akhir produk kami," jelasnya.
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV