Pemkot Denpasar Bali Gencarkan Pemulihan Pariwisata di Tengah Pandemi
Ekonomi dan bisnis | 29 Juni 2021, 19:46 WIBDENPASAR, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Denpasar, Bali, berupaya mempercepat pemulihan pariwisata Pulau Dewata.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar, Dezire Mulyani di Denpasar mengatakan, pihaknya bersama pemangku kepentingan akan membangkitkan pariwisata di Bali. Salah satu yang akan menjadi daerah wisata percontohan adalah Sanur Zona Hijau.
"Salah satu kawasan wisata yang sudah menjadi percontohan pembukaan pariwisata untuk pasar mancanegara. Kami mempromosikan kawasan Sanur dengan mengambil tema "stay active and have a safe vacation healthier Sanur" (tetap aktif dan aman berwisata di Sanur)," terangnya, Selasa (29/6/2021), dikutip dari Antaranews.com.
Salah satu upaya yang dilakukan yaitu, menyelenggarakan Virtual Sales Mission Domestic yang mempertemukan seller pariwisata di Kota Denpasar di bidang hotel, travel agen, destinasi wisata, jasa wisata, dan event wisata dengan buyer dari seluruh Indonesia melalui webinar pada Senin (28/6/2021).
Baca Juga: Sandiaga Uno: Pariwisata Bali, Batam dan Bintan Akan Dibuka Kembali untuk Wisman dengan Skema TCA
"Melalui ajang tersebut kami berharap dapat menampilkan Sanur secara lebih komprehensif dengan berbagai aktivitas pariwisatanya namun dengan penerapan protokol kesehatan," ucapnya.
Lebih lanjut, Dezire mengatakan, pandemi Covid-19 jangan sampai membuat masyarakat pesimistis. Kepercayaan pasar terhadap penanganan pandemi ini diupayakan secara baik dan maksimal.
Selain itu, dalam upaya menciptakan kawasan bebas virus corona, pihaknya telah melaksanakan peningkatan sarana dan prasarana CHSE (Cleanliness, Health, Safety & Environment Sustainability) pada segala lini usaha pariwisata.
"Kami ingin memperkenalkan Sanur lebih luas sebagai destinasi wisata "green zone" yang juga menjadi bagian skema "travel bubble". Upaya vaksin di Sanur telah mencapai 100 persen. Kami yakin dengan semua persiapan itu pariwisata Bali secepatnya akan pulih," terangnya.
Baca Juga: Pemerintah akan Buka Pariwisata Bali bagi Wisatawan Mancanegara, Forum Bali Bangkit Beri Dukungan
Penulis : Fransisca Natalia Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV