> >

Kesbangpol Ajak Organisasi Keagamaan Sukseskan Pilkada Kabupaten Serang 2024

Advertorial | 18 Oktober 2024, 11:15 WIB
Bakesbangpol Kabupaten Serang mengajak sejumlah organisasi keagamaan untuk bersama-sama menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Serang yang akan dihelat 27 November 2024. (Sumber: Dok. Pemkab Serang)

KOMPAS.TV – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Serang mengajak sejumlah organisasi keagamaan untuk bersama-sama menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Serang yang akan dihelat 27 November 2024.

Tujuannya agar dapat menyongsong Pilkada Kabupaten Serang 2024 yang bermartabat, aman, adil, dan berkualitas.  

Kepala Bakesbangpol Kabupaten Serang Epi Priatna mengatakan, salah satu indikator suksesnya penyelenggaraan kegiatan pemilu adalah tingkat partisipasi pemilih yang cukup tinggi, sebagai penyelenggara KPU dan pengawasan Bawaslu.

Namun, menurut Epi, pemerintah daerah (pemda) juga mempunyai kewajiban untuk sama-sama mendukung dan mendukung suksesnya penyelenggaraan pemilu.  

Baca Juga: Dukung Minimalisasi Risiko Bencana, Bupati Serang Terima Penghargaan dari PMI Pusat

Di samping itu, tentunya ada kewajiban pemda bersama KPU, Bawaslu, hingga Forkopimda menyosialisasikan Pilkada pada 27 November 2024.

Dengan begitu, masyarakat bisa datang ke TPS menggunakan hak pilihnya sehingga tingkat partisipasi masyarakat cukup tinggi.

Hal itu disampaikan Epi usai membuka Sosialisasi Pilkada Kabupaten Serang Tahun 2024 dengan mengundang Organisasi Keagamaan di Kabupaten Serang di Forbis Hotel pada Rabu, 16 Oktober 2024. 

Sosialisasi ini diadakan agar dapat menyongsong Pilkada Kabupaten Serang 2024 yang bermartabat, aman, adil, dan berkualitas.   (Sumber: Dok. Pemkab Serang)

Epi menambahkan, para ulama, organisasi kemasyarakatan, dan organisasi keagamaan berperan penting selama proses Pilkada. 

Selain itu, semua unsur komponen masyarakat juga harus menjaga keamanan, kondusifitas, dan menjalankan pemilu dengan aman dan damai, katanya.  

Penulis : Adv-Team

Sumber : Kompas TV


TERBARU