> >

Wajib Tahu! Berikut Panduan Klaim Asuransi Mobil yang Tepat agar Klaim Diterima

Advertorial | 7 Februari 2024, 18:00 WIB
Salah satu penyebab banyak orang yang ragu menggunakan asuransi mobil karena mereka menilai proses klaimnya sulit. (Sumber: Dok. Shutterstock)

KOMPAS.TV – Tidak semua pemilik mobil menyadari pentingnya memiliki asuransi mobil. Salah satu penyebab banyak orang yang ragu menggunakan asuransi mobil karena mereka menilai proses klaimnya sulit.

Faktanya, klaim asuransi mobil tidaklah sulit, asalkan pelanggan sudah memahami bagaimana syarat dan cara klaim asuransi mobil yang tepat.

Selain itu, pelanggan  juga perlu mengetahui hal-hal yang dikecualikan dalam polis asuransi agar tidak ditolak.

 

Alasan Penting Memiliki Asuransi Mobil

Adanya asuransi mobil dapat membantu menjaga nilai kendaraan Anda dengan manfaat asuransi yang ditawarkan, yaitu jaminan perlindungan finansial. 

Karena itu, ada baiknya Anda sebagai pelanggan mengetahui dan mempelajari manfaat apa saja yang bisa Anda dapatkan dari asuransi mobil yang dimiliki. 

Anda dapat memilih jenis pertanggungan asuransi mobil dari Garda Oto sesuai kebutuhan, yaitu asuransi Total Loss Only (TLO) dan Comprehensive.

Asuransi mobil khusus Total Loss Only memberikan perlindungan terhadap Total Loss Accident dan Total Loss Stolen.

Asuransi dari Garda Oto ini memberikan jaminan atas kerugian atau kerusakan di mana biaya perbaikan mencapai atau melebihi 75 persen dari nilai kendaraan pada saat sebelum terjadinya kerugian, serta melibatkan kehilangan mobil akibat pencurian.

Sementara itu, asuransi mobil Comprehensive dari Garda Oto memberikan perlindungan menyeluruh terhadap risiko Partial Loss dan Total Loss.

Dengan cakupan ini, Anda terlindungi dari kerugian sebagian maupun total yang disebabkan oleh berbagai risiko yang dicakup dalam polis asuransi kendaraan bermotor, termasuk kehilangan akibat pencurian.

 

Kapan waktu yang tepat untuk klaim asuransi mobil?

Kerusakan atau kehilangan mobil merupakan kejadian yang tak terduga. Sebagai pemilik asuransi mobil, pelanggan bisa klaim asuransi mobil secepatnya. 

Semakin cepat Anda lapor klaim untuk asuransi mobil tentunya akan makin baik, agar kerusakan atau kehilangan mobil Anda bisa ditangani secepatnya. Usahakan untuk melaporkan kejadian kepada pihak asuransi maksimal H+5 hari pasca kejadian. 

 

Prosedur Pengajuan Klaim Asuransi Mobil Garda Oto

Garda Oto merupakan produk asuransi mobil dari Asuransi Astra yang memberikan kemudahan pengajuan klaim. (Sumber: Dok. Garda Oto)

Penulis : Adv-Team

Sumber : Kompas TV


TERBARU