Bantu Menyambung Hidup, KPM Berharap BST Jangan Sampai Dihentikan
Advertorial | 30 April 2021, 16:01 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah melalui Kementerian Sosial memberikan bantuan sosial tunai (BST) di mana PT Pos Indonesia (Persero) mengambil peranan penting dalam menyalurkan BST tersebut kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdampak pandemi.
Juru Bayar PT Pos Wilayah Kemayoran, Evo Hastudi mengatakan, terdapat kurang lebih 20.000 KPM di wilayah Kemayoran.
Seperti penyaluran di bagian Jakarta lainnya, Evo menyalurkan BST dengan cara door to door atau secara langsung kepada KPM wilayah Kemayoran.
Banyak warga merasa terbantu dengan adanya BST Kemensos ini. Artinis, misalnya, mengakut sangat terbantu dengan adanya penyaluran BST ini sehingga dapat membeli berbagai kebutuhan pokok guna menyambung hidup sehari-hari.
Penerima KPM lain dari Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Dian Rusdiani, menjelaskan pencairan BST secara door to door memberi banyak kemudahan bagi dirinya.
“Saya dapat BST dari bulan Januari. Saya dikasih undangannya dari RT-nya, diminta bawa KK dan KTP asli, ambilnya (BST) di wilayah kami. Jadi pihak Pos yang datang ke sini. Difoto, dicocokin identitas, jadi uangnya langsung tunai Rp 300 ribu,” jelas Dian.
Saat ini, sudah sebanyak 3.512 KPM penerima BST di wilayah Kemayoran dengan target dialokasikan dengan pencapaian penyaluran 93,76 persen.
Bagi KPM, bantuan ini sangat dirasakan sekali manfaatnya, terutama untuk menyambung hidup sehingga mereka berharap BST jangan sampai dihentikan.
“Mudah-mudahan BST-nya berlanjut, biar masih bisa ngasih BST dan bisa bertahan sampai lebaran. Karena kita kan butuh makan juga untuk buka puasa,” tutup salah satu KPM, Sri Yanti.
Penulis : Elva-Rini
Sumber : Kompas TV