Kompas TV advertorial
advertorial

The Sounds Project 7 Rangkum Keseruan Festival bersama Puluhan Ribu Penonton

Kompas.tv - 20 Agustus 2024, 15:00 WIB
the-sounds-project-7-rangkum-keseruan-festival-bersama-puluhan-ribu-penonton
The Sounds Project resmi menutup gelaran ketujuhnya lewat upaya paling maksimal, terbayar lunas dengan jumlah pengunjung yang mencapai puluhan ribu penonton selama tiga hari (9–11 Agustus 2024). (Sumber: Dok. The Sounds Project)
Penulis : Adv Team

KOMPAS.TV – The Sounds Project resmi menutup gelaran ketujuhnya lewat upaya paling maksimal, terbayar lunas dengan jumlah pengunjung yang mencapai puluhan ribu penonton selama tiga hari.

Sejak 9 hingga 11 Agustus lalu Ecovention & Ecopark Ancol tidak dibiarkan terlelap, karena
selama tiga hari tersebut keseruan festival berlangsung meriah nan gemerlap.

Festival Director dari The Sounds Project Gerhana Banyubiru (Ghana) menyampaikan rasa
syukurnya setelah merampungkan rangkaian festival dengan kenaikan jumlah
pengunjung yang signifikan.

Tidak hanya diramaikan oleh penonton dalam negeri saja, The Sounds Project turut menjadi magnet bagi penonton lintas negara seperti Malaysia, Singapura, hingga Brunei.

“Bersyukur pastinya. Semua berjalan dengan lancar, tahun ini lebih banyak band dan ada beberapa area yang baru dibuka, semua berjalan sebagaimana mestinya," kata Ghana.

"Penambahan jumlah pengunjung juga, masih gak percaya bisa datengin orang sebanyak itu. Alhamdulillah, flow-nya masih bisa terjaga, terus sebagian besar juga memberikan respon positif untuk festivalnya,” tutur Ghana.

Gelaran ketujuh dari The Sounds Project ini menandai satu lagi pencapaian mereka sejak awal memulai perjalanan di tahun 2015.

Evolusi cemerlang dari sebuah entitas acara kampus yang di tiap tahunnya berkembang dengan keajaibannya tersendiri, selaras dengan slogan yang tahun ini mereka gaungkan, “Discover Miracle”.

Tahun ini, salah satu keajaibannya adalah kehadiran tiga penampil internasional, yakni yakni Neck Deep (UK), Secondhand Serenade (USA), dan Jamie Miller (USA). Nama pertama yang tersebut bahkan mendapuk The Sounds Project sebagai titik eksklusif dari penampilan mereka di Asia Tenggara.

Tahun ini, The Sounds Project dimeriahkan kehadiran tiga penampil internasional, yakni yakni Neck Deep (UK), Secondhand Serenade (USA), dan Jamie Miller (USA). (Sumber: Dok. The Sounds Project)




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x