Kompas TV advertorial

Era 4.0, Saatnya Anak Belajar Coding Sejak Dini Secara Fun Demi Masa Depan

Kompas.tv - 24 November 2023, 13:00 WIB
era-4-0-saatnya-anak-belajar-coding-sejak-dini-secara-fun-demi-masa-depan

Liam Samuel Gunawan (9), programmer cilik yang memulai coding sejak usia 5 tahun. Kini, Liam dapat membaca lebih dari 5 bahasa pemrograman level tinggi, seperti Python,C,C++,C#,LUA,HTML dan Unity yang dimana itu adalah Bahasa yang biasa digunakan untuk membuat website,aplikasi dan games. (Sumber: Tangkapan layar sertifikat Global Hackathon)

KOMPAS.TV – Beberapa tahun terakhir, minat anak usia dini terhadap dunia teknologi mengalami peningkatan pesat.

Hal ini terlihat dari antusiasme para orang tua yang memasukkan anaknya pada kelas-kelas bahasa pemrograman atau coding.

Tak salah, kelas coding bagi anak bisa jadi modal bersaing di masa depan. Terlebih, era 4.0 saat ini menuntut penggunaan teknologi digital di segala sektor.

Salah satu tenaga pengajar coding Internasional sekaligus Manager Operasional Brightchamps untuk Asia Tenggara Maria Theresia mengatakan, coding adalah bahasa masa depan. Menurut Maria, ketika anak sudah terbiasa dan memiliki skill coding, maka orang tua sudah berinvestasi untuk masa depan mereka.

Maria menambahkan, memasukkan anak ke kelas coding bisa jadi upaya orang tua melihat potensi dan minat anak pada bidang teknologi.

Faktanya, belajar coding memang mendatangkan beragam manfaat untuk anak.

Dilansir dari laman DQLAB Universitas Multimedia Nusantara, pembelajaran bahasa coding dapat mendorong perkembangan kognitif anak, melatih kegigihan dan kesabaran anak, meningkatkan kreativitas, melatih komunikasi, dan meningkatkan daya saing.

“Pembelajaran coding dapat membantu anak untuk mengembangkan pemikiran komputasional. Anak juga jadi punya kemampuan untuk memecahkan masalah secara logis dan sistematis,” kata Maria.

“Mereka akan terbiasa dengan cara berpikir analitis dan terstruktur untuk menguraikan masalah menjadi langkah-langkah kecil sehingga dapat mencari solusi yang efisien,” papar Maria.

Maria menambahkan, keterampilan tersebut juga dapat berguna dalam kehidupan sehari-hari.

Memiliki ragam manfaat dan dikemas menyenangkan

Lewat kelas coding, anak-anak jadi paham mengenai konsep teknologi dasar, seperti komputer, perangkat lunak, dan internet.

Belajar coding sejak usia dini dapat lebih cepat memahami bahasa pemrograman (Sumber: Dok. Brightchamps)




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x