KOMPAS.TV – Mendapatkan beasiswa adalah impian banyak orang, terutama bagi mereka yang ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi atau universitas.
Beasiswa dapat memberikan bantuan finansial yang sangat dibutuhkan, terutama bagi mereka dengan keterbatasan keuangan atau tidak mampu membiayai pendidikan mereka sendiri.
Namun, mendapatkan beasiswa bukanlah hal yang mudah. Pelamar harus bersaing dengan ribuan calon lainnya dan memenuhi persyaratan yang ketat. Karena itu, Anda perlu secara cermat menyeleksi beasiswa yang akan diikuti.
Demi mendukung generasi muda, khususnya perempuan, Glow & Lovely dan Hoshizora Foundation kembali menggelar “Glow & Lovely Bintang Beasiswa 2023”.
Glow & Lovely Bintang Beasiswa merupakan bantuan biaya pendidikan untuk perempuan Indonesia lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat yang melanjutkan kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Beasiswa ini ditujukan bagi perempuan muda Indonesia berprestasi dengan mimpi, aspirasi, dan motivasi tinggi yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi tetapi terkendala secara finansial.
Sejak diselenggarakan tahun 2017, program ini telah mengantarkan lebih dari 270 perempuan memasuki jenjang Perguruan Tinggi di banyak wilayah di Indonesia.
Pada 2023, Glow & Lovely memperbesar kuota penerimaan program hingga 75 penerima manfaat dari seluruh daerah di Indonesia. Bahkan, pendaftar pun tidak terbatas hanya untuk siswi yang lulus tahun ini.
Ketentuan Pendaftaran Glow & Lovely Bintang Beasiswa
Penerima program Bintang Beasiswa 2023 berhak mendapatkan bantuan tunai senilai Rp17.500.000 serta laptop sebagai penunjang kegiatan belajar di universitas.
Periode pendaftaran dibuka hingga 8 Mei 2023 dan setelah itu akan dilakukan seleksi berkas bagi para pendaftar.
Para peserta calon penerima beasiswa Bintang Beasiswa 2023 yang berhasil melewati seleksi berkas akan menjalani proses seleksi wawancara offline dan online dengan pihak Hoshizora Foundation. Proses wawancara akan dilakukan pada Juni hingga Juli 2023.
Setelah itu, pihak penyelenggara akan mengumumkan nama-nama penerima manfaat beasiswa pada bulan Agustus 2023.
Jika kamu tertarik untuk menjadi salah satu penerima manfaat Bintang Beasiswa 2023, silakan kunjungi tautan https://www.kelasberbagicerah.com/id/beasiswa untuk membaca persyaratan dan mendaftar.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.