Kompas TV advertorial

Indonesia Negara Asia Pasifik Pertama yang Ditunjuk Jadi Tuan Rumah GPDRR 2022

Kompas.tv - 28 Maret 2022, 21:51 WIB
indonesia-negara-asia-pasifik-pertama-yang-ditunjuk-jadi-tuan-rumah-gpdrr-2022
Indonesia akan menjadi tuan rumah dalam GPDRR 7th yang akan diselenggarakan di Provinsi Bali. (Sumber: Dok. Kominfo)
Penulis : Elva Rini

JAKARTA, KOMPAS.TV - Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2022. Rencananya forum internasional tersebut akan diselenggarakan di Bali, 23-28 Mei 2022.

Deputi Bidang Sistem dan Strategi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Raditya Jati mengatakan, Indonesia negara pertama di Asia Pasifik yang menjadi tuan rumah GPDRR 2022.

"Indonesia tercatat menjadi tuan rumah GPDRR pertama di kawasan Asia Pasifik dan negara kedua di luar Jenewa, Swiss," tutur Raditya dalam keterangannya, dikutip Jumat (25/3/2022).

Lanjut Raditya, hal tersebut menegaskan posisi Indonesia sebagai negara percontohan terkait ilmu kebencanaan. Menurutnya, terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah merupakan refleksi kepercayaan komunitas internasional.

"Perhelatan ini membuktikan peran strategis Indonesia dalam perumusan mitigasi bencana dunia," jelasnya.

Baca Juga: Sejarah Diplomasi Kebencanaan Indonesia: Dulu Peserta, Kini Tuan Rumah Konferensi GPDRR 2022

Sementara itu, Raditya menerangkan, perhelatan GPDRR 2022 adalah kali ketujuh forum berlansung. Nantinya, acara akan diselenggarakan secara luring dan daring.

"Pertemuan direncanakan akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) dan perwakilan dari 193 negara anggota dengan jumlah peserta sekitar 5.000 hingga 6.000," imbuhnya.

Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo atau Jokowi memutuskan GPDRR 2022 dihelat di Bali. Keputusan ini menyusul terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan tersebut.

"Sudah diputuskan, konferensi ini akan diselenggarakan di Bali tahun 2022," tutur Jokowi, Kamis (15/10/2020).




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x