Kompas TV olahraga kompas sport

Manchester United Upayakan 5 Pemain Baru sebelum Jendela Transfer Ditutup

Kompas.tv - 18 Agustus 2022, 18:33 WIB
manchester-united-upayakan-5-pemain-baru-sebelum-jendela-transfer-ditutup
Pelatih Manchester United Erik ten Hag. Setan Merah sedang mengupayakan lima pemain baru sebelum jendela transfer ditutup. (Sumber: Twitter @ManUtd)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Manchester United sedang berupaya untuk merampungkan lima transfer sebelum jendela transfer musim panas ditutup pada 1 September 2022 mendatang. 

Setan Merah baru membawa tiga wajah baru sejauh ini - Tyrell Malacia, Christian Eriksen, Lisandro Martinez - yang terlihat masih kurang bagi Erik ten Hag di awal masa jabatannya.

Kekhawatiran pun semakin meningkat karena Manchester United mengalami start buruk dengan kalah di dua kaga awal mereka di Liga Premier Inggris, termasuk kekalahan memalukan 4-0 dari Brentford akhir pekan lalu. 

Baca Juga: Sporting Lisbon Tawarkan Solusi untuk Cristiano Ronaldo kepada Manchester United

Ten Hag pun kini kembali mendesak manajemen untuk mendatangkan pemain baru setelah mereka terus kesulitan untuk mendapatkan pemain yang menjadi target utama. 

The Telegraph melaporkan bahwa Ten Hag dan Manchester United ingin lima pemain baru masuk sebelum jendela transfer ditutup.

Dengan waktu tersisa yang kurang dari dua pekan, MU pun harus bisa mencari pemain yang benar-benar pas. 

Di posisi gelandang, nama pemain Real Madrid Casemiro muncul ke permukaan. Meski banyak pihak yang meragukan pemain Brasil itu mau ke Old Trafford, dia malah dilaporkan terbuka untuk mendengarkan tawaran dari Manchester United. 

Selain pos lini tengah, penjaga gawang, bek kanan dan penyerang menjadi lini yang bakal diperkuat. 

Aaron Wan-Bissaka tampaknya bakal segera dijual dan MU berniat untuk mengejar Thomas Meunier dari Borussia Dortmund.

David De Gea yang di laga melawan Brentford tampil buruk juga akan dicarikan pesaing dengan penjaga gawang Borussia Monchengladbach Yann Sommer menjadi buruan. 

Untuk pos lini serang, jika Cristiano Ronaldo benar-benar hengkang, Manchester United tidak hanya butuh satu pemain sebagai pengganti. 

Baca Juga: Tekanan Terus Meningkat, Keluarga Glazer Pertimbangkan Jual Saham Manchester United

Duo Atletico Madrid, Joao Felix dan Matheus Cunha, disebut menjadi pemain incaran meski klub ibu Kota Spanyol itu dikabarkan telah menolak untuk menjual dua pemain andalannya. 

Selain itu, pemain sayap Chelsea Christian Pulisic yang gerah terus menjadi cadangan kabarnya juga ingin dipinjam Manchester United di musim ini. 


Apa yang diupayakan Manchester United ini harus segera bisa tercapai karena Ten Hag sudah mewanti-wanti pentingnya kedatangan pemain baru setelah mengalami hasil buruk di awal liga. 

"Kami membutuhkan pemain baru. Kami membutuhkan pemain berkualitas. Kami sedang mengerjakannya dan kami akan melakukan segalanya untuk meyakinkan mereka untuk datang," ujar Ten Hag pekan lalu.  



Sumber : The Telegraph

BERITA LAINNYA



Close Ads x